Hasil Belajar Siswa Perbedaan Hasil Belajar Matematika Ditinjau dari Gaya Belajar Visual dan Auditori Siswa Kelas V di Sekolah Dasar Muhammadiyah 1 Anggana
PERBEDAAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA DITINJAU DARI GAYA BELAJAR VISUAL DAN AUDITORI SISWA KELAS V DI SEKOLAH DASAR MUHAMMADIYAH 1 ANGGANA
Abstract
Penelitian ini dilaksanakan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar matematika ditinjau dari antara siswa gaya belajar visual dan gaya belajar auditori kelas V SD Muhammadiyah 1 Anggana. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis komparatif yang bersifat ex post facto, dengan subjek penelitian ini siswa kelas V SD Muhammadiyah 1 Anggana yang berjumlah 32 siswa. Penelitian ini dilaksanakan di SD Muhammadiyah 1 Anggana. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, tes hasil belajar kognitif dan dokumentasi. Teknik analisis data mengunakan uji Independent Samples T-Test. Hasil penelitian diperoleh 1) Hasil belajar matematika berdasarkan siswa gaya belajar visual dominan berada pada kategori hasil belajar cukup, yaitu terdapat 12 siswa pada kategori cukup dengan diperoleh rata-rata sebesar 84,06. 2) Hasil belajar matematika berdasarkan siswa gaya belajar auditori dominan berada pada kategori hasil belajar cukup, yaitu terdapat 9 siswa pada kategori cukup dengan diperoleh rata-rata sebesar 77,75. 3) Terdapat perbedaan yang signifikan terdahap hasil belajar matematika siswa gaya belajar visual dengan siswa gaya belajar auditori siswa kelas V Sekolah Dasar Muhammadiyah 1 Anggana. Hal ini dapat dilihat dari nilai sig (2-tailed) < 0,05 atau 0,010 < 0,05 maka Ha diterima.