Identifikasi Jamur Aspergillus sp Pada Petis Udang Berdasarkan Kemasan Di Pasar

  • Hidayatunnafsiyah 97 Poltekkes Kalimantan Timur
  • Supri Hartini Poltekkes Kemenkes Kalimantan Timur
Keywords: Aspergillus sp, identifikasi jamur, kemasan

Abstract

Banyak olahan makanan yang dibuat dari bahan ikan salah satunya petis udang. Petis mengandung karbohidrat dan kadar gula yang tinggi sehingga dapat dijadikan sebagai sumber energi untuk pertumbuhan jamur. Jenis jamur yang sering mengkontaminasi makanan adalah Aspergillus sp. Jamur ini memiliki hifa bersepta dan miselium bercabang untuk reproduksi serta menghasilkan senyawa metabolit sekunder dalam bentuk mikotoksin (aflatoksin). Salah satu cara untuk melindungi atau mengawetkan produk pangan maupun non-pangan dapat dilakukan pengemasan. Kemasan yang baik adalah kemasan yang tidak menunjukan kerusakan akibat serangan mikroba. Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi jamur Aspergillus sp pada petis udang berdasarkan kemasan. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan jumlah sampel sebanyak 6 sampel yaitu 3 sampel kemasan kantong plastik dan 3 sampel petis dalam kemasan botol plastik. Sampel dilakukan pemeriksaan mikologi secara makroskopis dan mikroskopis. Teknis analisis data menggunakan univariate. Hasil penelitian menunjukan pada kemasan kantong plastik dari 3 sampel ditemukan 67% sampel positif Aspergillus sp dan 33% sampel negatif tetapi ditemukan jamur khamir. Pada kemasan botol plastik dari 3 sampel ditemukan 67% sampel positif Aspergillus sp dan 33% negatif tetapi ditemukan jamur Penicillium sp. Disimpulkan petis udang pada kemasan kantong plastik dan botol plastik ditemukan Aspergillus sp, khamir dan Penicillium sp.

References

Ardhianto, D., Yudhastuti, R., & Adriyani, R. (2002). Studi Kualitas Bakteriologis Pada

Petis Udang Dan Ikan Produksi Surabaya Dan Sidoarjo.

Bagus, I. G. N., Widaningsih, D. W. I., & Sudarma, D. (2017). Keragaman Jamur Yang

Mengkontaminasi Beras dan Jagung di Pasar Tradisional Denpasar. Jurnal

Agrotrop, 7(1), 89–98.

Hasanah, U. (2017). Potensi Fungi Endofit Fusarium sp. dan Mucor sp. Sebagai Agen

Antagonis Terhadap Fungi Patogen Penyebab Busuk Batang Tanaman Buah

Naga (Hylocereus costaricenis). . In Skripsi. Universitas Islam Negri Maulana

Malik Ibrahim Malang.

Indraswati, D. (2017). Pengemasan Makanan. In Forum Ilmiah Kesehatan.

Karinda, A. (2016). Pendugaan Umur Simpan Petis Ikan dengan Metode Accelerated

Shelf Life Testing (ASLT) Pendekatan Arhenius [Skripsi]. Universitas padjajaran.

Marsanti, A. S., & Widiarini, R. (2018). Tinjauan Angka Kuman Dan Escherichia Coli

Untuk Mengetahui Tingkat Pencemaran Makanan Pada Sambal Pecel Di

Sepanjang Jalan Hos. Cokroaminoto Madiun. WARTA BHAKTI HUSADA MULIA:

Jurnal Kesehatan, 5(2).

Nuraini. (2018). Identifikasi Jamur Aspergillus sp pada Sambal Pecel yang Disimpan

Di Kulkas pada Hari Ke-7. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Insan Cendekia

Medika.

Payon, N. D. (2019). Identifikasi Jamur Aspergillus sp Pada Sambal Pecel Yang Dijual

Di Pasar Oeba Kota Kupang Tahun . In Doctoral dissertation, Poltekkes Kemenkes

Kupang.

Prasetyaningsih, Y., Nadifah, F., & Susilowati, I. (2015). Distribusi jamur Aspergillus

flavus pada petis udang Yogyakarta. Prosiding Seminar Nasional &

Internasional.

Pujiati, W. (2018). Pujiati, Wiwik. 2018 Identifikasi Jamur Aspergillus sp pada Tepung

Terigu yang Dijual Secara Terbuka. Stikes ICMe Jombang.

Rahmawati, I., Hastuti, U. S., Sundari, S., & Mastika, L. M. K. (2016). Isolasi dan Identifikasi Kapang Kontaminan Pada Jenang yang Dijual di Trenggalek.

Saputri, D. E. (2017). IDENTIFIKASI JAMUR PADA PETIS UDANG (Studi di Pasar Citra

Niaga Jombang) [Doctoral dissertation]. STIKES Insan Cendekia Medika .

Suprapti, W. (2004). Pengaruh Basis Campuran PEG 4000 dan PEG 400 terhadap Sifat

Fisik dan Disolusi Natrium Salisilat dari Sediaan Supositoria.

Susiwi, S. (2009). Penilaian organoleptik. In Universitas Pendidikan Indonesia.

Bandung. Universitas Pendidikan Indonesia.

Tyas, A. A. (2021). Pemanfaatan Betakul Padi (Oryza sativa L.) Varietas Situ Bagendit

Sebagai Media Alternatif Pertumbuhan Jamur Trichophyton [Doctoral

dissertation]. In Doctoral dssertation, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

Zariyah, S. A. (2020). Identifikasi Bakteri Salmonella sp pada Petis Udang Kemasan di

Pasar Tradisional Kota Samarinda [Karya Tulis Ilmiah]. Politeknik Kesehatan

Kalimantan Timur.

Published
2023-06-18
How to Cite
97H., & Hartini, S. (2023). Identifikasi Jamur Aspergillus sp Pada Petis Udang Berdasarkan Kemasan Di Pasar. Borneo Journal of Science and Mathematics Education, 3(2), 105-116. https://doi.org/10.21093/bjsme.v3i2.6252