Implementasi Khiyar Ta'yin pada Transaksi Pembelian Produk Flash Sale secara Online

(Studi terhadap Mahasiswa Fakultas Syariah UINSI Samarinda Pengguna Tiktok Shop)

  • Saripatul Hikmah Universitas Islam Negeri Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda
  • Bambang Iswanto Universitas Islam Negeri Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda
  • Akhmad Sofyan Universitas Islam Negeri Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda
Keywords: Khiyar Ta'yin, Produk Flash Sale, Pengguna Tiktok Shop

Abstract

Hak khiyar yang memberikan informasi spesifik terkait produk yang sejenis namun berbeda kualitas adalah khiyar ta’yin. Pada praktiknya dalam pemebelian produk flash sale di marketplace TikTok Shop, terdapat kolom komentar dan testimoni yang memuat berbagai pengalaman konsumen terkait produk yang telah mereka beli sebelumnya, dalam kolom komentar dan testimoni tersebut juga terdapat ulasan terkait informasi produk baik dari segi kualitas dan lain sebagainya, namun banyak konsumen yang menggunakan testimoni dan komentar sebagai referensi merasa tertipu dalam hal kualitas produk karena tidak sesuai dengan isi keterangan yang diberikan dalam ulasan testimoni dan komentar pada marketplace TikTok Shop. Dengan  rumusan masalah yaitu pertama bagaimana implementasi khiyar ta'yin dalam transaksi pembelian produk flash sale secara online pada marketplace TikTok Shop menurut tinjauan fikih muamalah, kedua bagaimana pandangan mahasiswa Fakultas Syariah terhadap testimoni dan komentar user sebagai referensi dalam mencari informasi produk yang akan dibeli. Tujuan penelitian untuk mengetahui implementasi khiyar ta'yin dalam transaksi pembelian produk flash sale secara online pada marketplace TikTok Shop menurut tinjauan fikih muamalah, dan untuk mengetahui pandangan mahasiswa Fakultas Syariah terhadap testimoni dan komentar user sebagai referensi dalam mencari informasi produk yang akan dibeli oleh konsumen.

Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan normatif empiris, dengan sumber data primer yaitu hasil wawancara kepada 20 mahasiswa Fakultas Syariah UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda dan data sekunder terdiri dari kitab Fikih Muamalah, Kitab Bulughul Maram, dan Kitab tafsir Ibnu Katsir, jurnal, artikel ilmiah, serta karya ilmiah lainnya. Data tersebut diperoleh dari hasil observasi, wawancara, dan dokumentasi, kemudian data-data tersebut penulis analisis dengan metode deskriptif kualitatif.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi khiyar ta'yin pada transaksi pembelian produk flash sale pada marketplace TikTok Shop belum sepenuhnya sesuai dengan fikih muamalah kerena pedagang dan pembeli belum mengetahui tentang khiyar ta'yin sehingga bentuk pelaksanaan khiyar ta'yin yang dilakukan oleh penjual dan pembeli terjadi dengan sendirinya dengan etika bisnis untuk mencapai kemaslahatan yang berbentuk unsur kerelaan antara pedagang dan pembeli, dan dari hasil wawancara masih terdapat beberapa kasus konsumen yang merasa tertipu, maka berangkat dari hal tersebut deskripsi produk, testimoni dan komentar masih terdapat unsur gharar di dalamnya dan bisa menimbulkan mafsadah kepada konsumen lainnya.

References

Buku

Ghazaly, Abdullah Rahmad dkk. Fikih Muamalat. Jakarta: Kencana Prenada Media Group, 2010.

Mardani. Fiqh Ekonomi Syariah (Fiqh Muamalah). Jakarta: Kencana, 2013.

Muslich, Ahmad Wardi. Fiqh Muamalat. Jakarta: Amzah, 2010.

Syafei, Rachmat. Fikih Muamalah. Bandung: CV. Pustaka Setia, 2011.

Jurnal dan Skripsi

Fuadi, Zahrul. "Implementasi Khiyar Ta’yin pada Transaksi Jual Beli Kayu Olahan di Panglong Kecamatan Kuta Baro." Skripsi. Banda Aceh: UIN Ar-Raniry, 2020.

Nurdin, Ridwan & Azmil Umur. Hukum Islam Kontemporer. Banda Aceh: Universiti Tekhnologi Mara, 2015.

Safrizal, Riyan Auliyanda. "Implementasi Khiyar Ta’yin pada Transaksi Pembelian Produk Elektronik Secara Online dalam Perspektif Hukum Islam (Studi Tentang Testimoni dan Komentar User pada Marketplace Shopee)." Skripsi. Banda Aceh: UIN Ar-Raniry, 2021).

Shobirin. “Jual Beli Dalam Pandangan Islam.” Jurnal Bisnis dan Manajemen Islam. No. 2, Vol. 3, 2015.

Teti dan Syathir Sofyan. “Implementasi Khiyar dalam Jual Beli Online (Studi Kasus Ketidaksesuaian Objek pada Marketplace Shopee).” Dalam Jurnal Studi Ilmu Syariah Dan Hukum. No. 2, Vol. 15, 2021.

Published
2023-08-29