Manajemen Disiplin Siswa dalam Penguatan Sumber Daya Manusia (SDM) Modern

  • Mukhamad Ilyasin Universitas Islam Negeri Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda
  • Akhmad Muadin Universitas Islam Negeri Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda
Keywords: Disiplin Siswa, SDM Modern

Abstract

Disiplin merupakan mekanisme “kontrol” yang teliti atas tubuh. Melalui disiplin, tubuh dilatih hingga menjadi tubuh yang terampil. Diuji terus-menerus dan dikoreksi sehingga keterampilan, kecekatan dan kesiap-sediaan akhirnya menjadi mekanisme yang dengan begitu saja bekerja dalam tubuh itu sendiri. Disiplin sekaligus meningkatkan keterampilan, kekuatan dan daya guna tubuh tetapi juga menguasai dan menempatkan tubuh ke dalam relasi tunduk, patuh dan berguna. Disiplin bukan merupakan pelaksanaan kehendak yang dipaksakan oleh orang lain, tetapi merupakan pelaksanaan kehendak diri sendiri. Manajemen disiplin siswa adalah sebuah proses pembiasaan kontrol terhadap siswa yang dilaksanakan secara sadar dan terencana untuk menciptakan suasana belajar dan proses pembelajaran yang kondusif guna mencapai tujuan pendidikan yang telah ditentukan. Masyarakat modern merupakan masyarakat yang sebagian besar warganya mempunyai orientasi nilai budaya yang terarah ke kehidupan dalam peradaban masa kini. Untuk mengoptimalkan dan memaksimalkan perkembangan masyarakat modern, dilakukan melalui pendidikan. Di Indonesia, madrasah merupakan fenomena masyarakat modern yang dimulai awal abad ke-20. Dalam masyarakat modern, disiplin merupakan kunci kesuksesan. Permasalahan yang akan diteliti adalah bagaimana manajemen disiplin siswa dalam penguatan sumber daya manusia modern. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilakukan di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Makasar, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Batu Malang dan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia Paser Kalimantan Timur. Nara sumber dalam penelitian ini adalah kepala madrasah, wakil kepala, guru kelas, guru bidang studi, guru asrama dan siswa. Alat pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan Analisis Model Interaktif  Miles dan Huberman. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Manajemen Disiplin Siswa Dalam Penguatan Sumber Daya Manusia  (SDM) Modern, terdapat empat metode disiplin yang diterapkan pada Madrasah Aliyah Negeri (MAN), yaitu; 1) Seni Penyebaran, 2) Kontrol Aktifitas, 3) Strategi untuk menambah kegunaan waktu, dan 4) Kekuatan yang tersusun. Kemudian sarana-sarana disiplin, yang digunakan untuk memperkuat sumber daya manusia modern antara lain; 1) Pengawasan Hirarkis, 2) Normalisasi dan 3) Pengujian (L’examen).

References

Arianti, A. (2019). Urgensi lingkungan belajar yang kondusif dalam mendorong siswa belajar aktif. Didaktika: Jurnal Kependidikan, 11(1), 41–62.
Bariqi, M. D. (2018). Pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia. Jurnal Studi Manajemen Dan Bisnis, 5(2), 64–69.
Blegur, J. (2020). Soft skills untuk prestasi belajar: Disiplin percaya diri konsep diri akademik penetapan tujuan tanggung jawab komitmen kontrol diri. Scopindo Media Pustaka.
Chaerudin, A. (2018). Manajemen pendidikan dan pelatihan SDM. CV Jejak (Jejak Publisher).
DARMADI, D. H., & Pd, M. (2019). Pengantar pendidikan era globalisasi: Konsep dasar, teori, strategi dan implementasi dalam pendidikan globalisasi. An1mage.
Erwinsyah, A. (2017). Manajemen kelas dalam meningkatkan efektifitas proses belajar mengajar. TADBIR: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam, 5(2), 87–105.
Hartati, I. (2020). Strategi Pembangunan Sdm Kementerian Keuangan Republik Indonesia Dalam Menghadapi Tantangan Era Disrupsi 4.0. Jurnal BPPK: Badan Pendidikan Dan Pelatihan Keuangan, 13(1), 109–129.
Hendrarso, P. (2020). Meningkatkan kualitas sumber daya manusia di perguruan tinggi menuju era vuca: Studi fenomenologi pada perguruan tinggi swasta. 7(2), 1–11.
Indrasari, M., & Kartini, I. A. N. (2021). Karakteristik Sumber Daya Manusia Era Digital (Perspektif Kepemimpinan, Motivasi Dan Etos Kerja). Zifatama Jawara.
Junita, A. (2021). KOMPETENSI STRATEJIK SDM 4.0. SDM Unggul Di Industry 4.0, 41.
Rohman, F. (2018). Peran Pendidik dalam Pembinaan Disiplin Siswa di Sekolah/Madrasah. Ihya Al-Arabiyah: Jurnal Pendidikan Bahasa Dan Sastra Arab, 4(1).
Ruhana, I. (2012). Pengembangan kualitas sumber daya manusia vs daya saing global. PROFIT: Jurnal Administrasi Bisnis, 6(1).
Tahar, A., Setiadi, P. B., & Rahayu, S. (2022). Strategi pengembangan sumber daya manusia dalam menghadapi era revolusi industri 4.0 menuju era society 5.0. Jurnal Pendidikan Tambusai, 6(2), 12380–12394.
Tamsah, H., & Nurung, J. (2022). Manajemen Sumber Daya Manusia.
Published
2021-07-31
How to Cite
Ilyasin, M., & Muadin, A. (2021). Manajemen Disiplin Siswa dalam Penguatan Sumber Daya Manusia (SDM) Modern. Southeast Asian Journal of Islamic Education, 3(2), 241-257. https://doi.org/10.21093/sajie.v3i2.8225