PENANAMAN NILAI-NILAI AGAMA ISLAM MELALUI KEGIATAN LOMBA KEAGAMAAN ANTAR TPQ SE KOTA SAMARINDA

  • Yurni Handayani UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda
  • Masliyana Masliyana
  • Muliyana Muliyana UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda
  • Farah Azizah UINSI Samarinda
  • Indriana Rahmawati UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda
  • Nur Kholik Afandi UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda https://orcid.org/0000-0002-1504-6605
Keywords: Pendidikan Agama, TPQ, Lomba Keagamaan

Abstract

Kurangnya perhatian akan penanaman nilai-nilai agama pada anak usia dini membuat penurunan yang begitu signifikan akan nilai keagamaan dalam diri anak. Pondasi awal penguatan terhadap nilai-nilai agama pada anak ialah sejak anak masih kecil bahkan ketika anak berada dalam kandungan. Perkembangan agama dan moral erat kaitannya dengan budi pekerti seorang anak. Salah satu lembaga yang dapat mengembangkan nilai-nilai agama dalam diri anak ialah Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ). Kegiatan lomba keagamaan antar TPQ di Kota Samarinda diharapkan dapat meningkatkan kreativitas anak, memotivasi anak untuk selalu meningkatkan potensi yang dimiliki, dan sebagai sarana penanaman nilai-nilai agama islam bagi anak-anak di TPQ. Terdapat beberapa jenis perlombaan  yaitu lomba adzan, mewarnai, da’i cilik, hafidz qur’an, cerdas cermat islam, serta kaligrafi yang diikuti oleh 91 peserta. Dengan adanya perlombaan antar TPQ, diharapkan dapat memberikan dampak positif serta motivasi bagi anak untuk mengaji dan mengikuti kegiatan keagamaan lainnya serta meningkatkan kecintaan anak-anak terhadap agama islam.

References

Aisyah, S. (2019). Dampak Teknologi Informasi dan Komunikasi Terhadap Pembentukan Akhlak Peserta Didik Perspektif Pendidikan Islam di MTs. Olang Kecamatan Ponrang Selatan Kabupaten Luwu. Jurnal Konsepsi, 8(2), 45–54.

Anggraini, T., Wulandari, A., Bella, H. S., Anggraini, T. W., & Fetriasih, R. (2023). Dampak lingkungan sosial terhadap perkembangan psikologi anak. Nautical: Jurnal Ilmiah Multidisiplin Indonesia, 2(4), 216–225.

Khoiruzaad, M., Prasetyo, H., Wijaya, M. A., & Abdul, A. (2015). PEMBINAAN TAMAN PENDIDIKAN AL-QUR’AN (TPA) DI DUSUN SONGBANYU 1, KECAMATAN GIRI SUBO, GUNUNG KIDUL, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. 4(3).

Liana, P., & Sahri, S. (2020). Taman Pendidikan Al Quran sebagai Sarana Pembentukan Karakter Anak di Desa Semawot. Jurnal PROGRESS: Wahana Kreativitas Dan Intelektualitas, 8(2). https://publikasiilmiah.unwahas.ac.id/index.php/PROGRESS/article/view/3956

Muslim, A. (2013). Interaksi sosial dalam masyarakat multietnis. Jurnal Diskursus Islam, 1(3), 483–494.

Prayoga, A., & Saifudin, A. (2021). PENGUATAN METODE PENGAJARAN BAGI KELEMBAGAAN TAMAN PENDIDIKAN ALQURAN (TPQ) AL-CHUSNA DESA BUTUH KECAMATAN TEGALREJO KABUPATEN MAGELANG. Khidmatan, 1(1), 80–90. https://doi.org/10.61136/khid.v1i1.10

Rahman, A. M., Ru’iya, S., & Abid, D. F. (2022). Tahap Perkembangan Moral Anak Perspektif Psikologi Pendidikan Islam. AKHLAQUL KARIMAH: Jurnal Pendidikan Agama Islam, 1(1), 38–50.

Rahmawati, U. (2016). Pengembangan kecerdasan spiritual santri: Studi terhadap kegiatan keagamaan di rumah tahfizqu deresan putri yogyakarta. Jurnal Penelitian, 10(1), 97–124.

Susetya, P. D., & Zulkarnaen, Z. (2022). Faktor yang MempengaruhiPerkembangan Nilai Agama Moral pada Anak Usia Dini. Pedagogi : Jurnal Anak Usia Dini dan Pendidikan Anak Usia Dini, 8(1), 98. https://doi.org/10.30651/pedagogi.v8i1.12284
Published
2024-04-15
How to Cite
Handayani, Y., Masliyana, M., Muliyana, M., Azizah, F., Rahmawati, I., & Afandi, N. (2024). PENANAMAN NILAI-NILAI AGAMA ISLAM MELALUI KEGIATAN LOMBA KEAGAMAAN ANTAR TPQ SE KOTA SAMARINDA. SIMAS: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 2(2). Retrieved from https://journal.uinsi.ac.id/index.php/SIMAS/article/view/8334

Most read articles by the same author(s)