Pengaruh Active Learning Terhadap Pemahaman Siswa Pada Pelajaran Pendidikan Agama Islam di SD Islam Al Hikmah Samarinda
Abstract
Abstrak
Sekolah Dasar Islam Al Hikmah Samarinda Seberang yang merupakan salah satu lembaga pendidikan tingkat Sekolah Dasar yang dalam proses kegiatan pembelajaran Pendidikan Agama Islam menggunakan berbagai macam model dan variasi dalam proses pembelajaran, salah satunya dengan pembelajaran aktif atau biasa disebut active learning, yang berpengaruh terhadap pemahaman siswa pada pelajaran tersebut. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui berapa besar pengaruh penggunaan metode active learning terhadap pemahaman siswa padaa pelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Dasar Islam AI Hikmah Samarinda Seberang.
Dalam penelitian ini, penulis menggunakan metode kuantitatif, yaitu penelitian yang banyak dituntut menggunakan angka, mulai dari pengumpulan data, penafsiran terhadap data tersebut, serta menampilkan hasilnya. Penelitian ini dilaksanakan di Sekolah Dasar Islam Al Hikmah Samarinda Seberang. Untuk mendapatkan data, penulis mengambil populasi 46 orang siswa yang merupakan siswa kelas VI. Adapun teknik pengumpulan datanya yaitu melalui observasi, dokumentasi dan angket, Sedangkan teknik analisis data menggunakan korelsi product moment.
Dari hasil perhitungan analisa data penggunaan metode active learning berpengaruh kuat terhadap pemahaman siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Dasar Al Hikmah Samarinda Seberang. Hal ini berdasarkan dari hasil perhitungan rumus product Moment dimana perolehan nilai r=0, 68 yang telah diinterpretasikan pada tabel berada diantara 0, 60 sampai dengan 0, 79 dengan kategori memiki hubungan atau berpengaruh kuat.
Kata Kunci : Metode Active Learning, Pemahaman Siswa, Pendidikan Agama Islam, SD Al Hikmah
Abstract :
Islamic elementary school of Al Hikmah Samarinda Seberang which is one of Elementary school-level educational institutions that using many various model and variations in their learning active process of Islamic religious education (pendidikan agama islam), and one of them is active learning that can give an impact to student understanding in the subject. The purpose of this research is to know how big the impact of active learning’s method to student understanding in Islamic religious education at islamic elementary school of Al Hikmah Samarinda Seberang.
In this research, the author using quantitative’s method that especially using a lot of number, such as data collection, interpretation of the data, and also show the results. The research is implemented at islamic elementary school of Al Hikmah Samarinda Seberang. To Receive the data, the author is taking 46 students of 6th grade. The technique to receiving data can be observation, documentation, and questionnaire, while the technique of data analysis using product moment correlation.
The calculation from data analysis results of using active learning’s method gave the big impact to student understanding in Islamic religious education at islamic elementary school of Al Hikmah Samarinda Seberang. Based on calculation results of product moment’s formula where the acquisition of value is r=0, 68 that have been interpreted from tabels are between 0, 60 untill 0, 79 with the category having a connection or giving strong impact.
Keyword : active learning’s method, student understanding, Islamic religious education, Islamic elementary school of Al Hikmah.